Pada suatu masa, akan ada saatnya kau menangis dan ada saatnya kau tertawa riang. semua itu hanya karena waktu dan keadaan. namun, jika kau ingin menyadari semua itu adalah nikmat yang telah Allah berikan di kehidupan ini. bayangkan saja jika hidupmu tak pernah kau merasakan apa itu sedih, bagaimana itu menangis, tanyakan hatimu apakah ia memiliki hati yang teduh atau hati yang kaku?. bayangkan saja jika di hidupmu kau hanya bisa tertawa riang, seolah dunia ini hanyalah komedi yang membuatmu selalu tertawa, maka sekali lagi tanyakan hatimu, apakah hatimu terbuat dari bahan yang tahan peluruh? apakah hatimu tak pernah merasakan keteduhan ?
berkali-kali ketika kau mencoba membayangkan apa saja yang telah kau lalui di kehidupanmu, dapatkah kau merasakan nikmat Allah yang tiada duanya.
ketika kau merasakan bahwa dunia ini tidaklah adil untukmu, masalah bertubi-tubi menghampirimu, dunia terasa gelap, dan sesak di dada tak mampu kau tahan lagi. pernakan kau tanya dirimu sendiri, apakah itu semua hanyalah keegoisanmu? apakah itu hanyalah dirimu yang tak mampu bersyukur? atau apakah ada yang salah dengan hati dan fikiranmu? cobalah kau tengok jalanan kota, begitu banyak orang yang lebih susah di bawahmu dan mereka masih bisa tersenyum dalam menghadapi kehidupan. itu hanyalah masalah hati. apakah kau bisa bersyukur atau hanya bisa mengeluh.
sering kali tanpa kita sadari keegoisan hati merasuki fikiran, dan berdampak negatif bagi tubuh kita. untuk itu kita semua butuh suplemen. bukan hanya karena tubuh yang sakit yang butuh obat. jiwa, hati dan fikiran kita juga butuh.
cobalah bersyukur dengan apa keadaan kita saat ini, dan yakinlah Allah tidak akan menguji hamba-Nya di luar batas kemampuannya. jadi, kenapa gak coba untuk disyukuri?
tenangkan fikiran, percaya Allah selalu membantumu dan jangan lupa suplemennya :)
berkali-kali ketika kau mencoba membayangkan apa saja yang telah kau lalui di kehidupanmu, dapatkah kau merasakan nikmat Allah yang tiada duanya.
ketika kau merasakan bahwa dunia ini tidaklah adil untukmu, masalah bertubi-tubi menghampirimu, dunia terasa gelap, dan sesak di dada tak mampu kau tahan lagi. pernakan kau tanya dirimu sendiri, apakah itu semua hanyalah keegoisanmu? apakah itu hanyalah dirimu yang tak mampu bersyukur? atau apakah ada yang salah dengan hati dan fikiranmu? cobalah kau tengok jalanan kota, begitu banyak orang yang lebih susah di bawahmu dan mereka masih bisa tersenyum dalam menghadapi kehidupan. itu hanyalah masalah hati. apakah kau bisa bersyukur atau hanya bisa mengeluh.
sering kali tanpa kita sadari keegoisan hati merasuki fikiran, dan berdampak negatif bagi tubuh kita. untuk itu kita semua butuh suplemen. bukan hanya karena tubuh yang sakit yang butuh obat. jiwa, hati dan fikiran kita juga butuh.
cobalah bersyukur dengan apa keadaan kita saat ini, dan yakinlah Allah tidak akan menguji hamba-Nya di luar batas kemampuannya. jadi, kenapa gak coba untuk disyukuri?
tenangkan fikiran, percaya Allah selalu membantumu dan jangan lupa suplemennya :)







0 komentar:
Posting Komentar